+62811 700 5800 info@hangtuahbatam.sch.id

Siswa Sekolah Islam Hang Tuah Batam Antusias Ikuti Pelatihan Public Speaking “Mindy Goes to School”

Oleh

redaksi

Sekolah Islam Hang Tuah Batam kembali mengadakan kegiatan pengembangan diri bagi peserta didik melalui Pelatihan Public Speaking “Mindy Goes to School”, yang dilaksanakan pada Jum’at, 14 November 2025 di Islamic Centre SIHAT.

Pelatihan ini menghadirkan narasumber Riski Yolanda, S.M, yang dikenal sebagai salah satu pemateri muda berbakat di bidang komunikasi. Beliau memberikan materi seputar teknik berbicara di depan umum, membangun rasa percaya diri, hingga tips menyampaikan pendapat dengan jelas dan menarik.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik SMP, SMA, dan SMK Islam Hang Tuah Batam. Suasana pelatihan terasa hidup berkat sesi ice breaking, interaksi langsung, dan sesi tanya jawab yang membuat siswa semakin antusias.

Program Mindy Goes to School sendiri merupakan kerja sama antara PT. Wahana Tirta Milenia dan Tribun Batam, yang bertujuan mendorong generasi muda agar berani tampil, mampu berkomunikasi dengan baik, serta siap menghadapi tantangan era modern.

Dengan pelatihan ini, peserta didik diharapkan dapat mengasah kemampuan komunikasi mereka sehingga lebih percaya diri saat berbicara di ruang publik, presentasi, maupun kegiatan akademik lainnya.(alf)

Related Post

Leave a Comment